Loading...

RESMI!!!!! Inilah Pelatih Baru Real Madrid

RESMI!!!!! Inilah Pelatih Baru Real Madrid
KabarMadrid - RESMI!!!!! Inilah Pelatih Baru Real Madrid - Real Madrid akhirnya resmi mendapatkan pelatih baru untuk musim depan. Bukan Maurichio Pochettino, bukan Antonio Conte, bukan juga Arsene Wenger. Adalah Julen Lopetegui yang resmi jadi pelatih baru Real Madrid.

Madrid resmi memperkenalkan Lopetegui sebagai pelatih baru pada Selasa (12/6) malam WIB. Pelatih berusia 51 tahun akan menggantikan posisi Zinedine Zidane.

Lopetegui sendiri saat ini masih memanggul tugas untuk mengantar tim nasional Spanyol berlaga di Piala Dunia 2018. Jadi, Lopetegui akan mulai menjalankan tugasnya sebagai pelatih Real Madrid pasca Piala Dunia di Rusia. 
Munculnya nama Lopetegui sebagai pelatih baru Madrid sejatinya boleh dibilang cukup mengejutkan. Sebab, namanya tidak begitu gencar disebut bakal jadi pengganti Zidane. Bahkan, Madrid sempat dikaitkan dengan Joachim Loew.

Madrid sepertinya cukup yakin dengan prestasi yang diraih oleh Lopetegui. Jadi, kontrak dengan durasi tiga tahun pun diberikan kepadanya.

“Julen Lopetegui akan menjadi pelatih Real Madrid setelah Piala Dunia 2018. Lopetegui akan jadi pelatih tim utama hingga tiga musim ke depan. Dia akan bergabung dengan klub setelah partisipasi di Piala Dunia,” tulis Madrid.
Lopetegui boleh dibilang jadi pilihan yang ideal bagi Madrid. Sebab, dia sudah tidak asing lagi dengan Real Madrid.

Saat masih aktif sebagai pemain, Lopetegui pernah membela panji Real Madrid. Meskipun namanya memang tidak begitu dikenal. Lopetegui lama bermain di Madrid Castilla selama periode 1988 hingga 1991.

Ia pernah bermain di tim utama Madrid, namun hanya sebagai pemain cadangan. Karirnya memang tidak begitu moncer sebagai pemain di Madrid. Pada tahun 2008 hingga 2009 silam, Lopetegui pernah jadi pelatih di Madrid Castilla.
Nama Lopetegui mulai jadi perhatian publik ketika menjadi pelatih di FC Porto. Lopetegui sukses meskipun tidak memberikan gelar juara, Lopetegui disebut mampu membuat Porto menjadi tim yang menjanjikan dengan diperkuat oleh banyak pemain muda. Lopetegui melatih Porto selama dua musim, 2014 hingga 2016.

Sejak tahun 2016, Lopetegui ditunjuk sebagai pelatih tim senior Spanyol. Tugas yang bakal dia emban hingga Piala Dunia 2018 mendatang.

Namun, kiprah Lopetegui sebagai pelatih sejatinya sudah cukup panjang. Ia pernah jadi pelatih Timnas Spanyol U-19 hingga U-21. Isco, Alvaro Morata, David De Gea, merupakan pemain yang dia orbitkan bersama Timnas Spanyol U-21.

Pada tahun 2012, Lopetegui membawa Spanyol U-19 juara Euro. Selang satu tahu, giliran Spanyol U-21 yang di bawa menjadi raja di Eropa. (Sumber : Bola.net)
Liverpool Gagal Gaet Fekir, Salah Ancam Pergi
Bomber haus gol Mohamed Salah dikabarkan mengancam akan hengkang dari Liverpool setelah klubnya gagal menggaet gelandang serang Nabil Fekir dari Lyon.

Fekir sempat diklaim nyaris bergabung dengan Liverpool pada akhir pekan kemarin sebelum transfer ini akhirnya gagal menjadi kenyataan.

Liverpool kabarnya ingin menurunkan banderol yang sebelumnya sudah disepakati dengan Lyon karena menemukan masalah lama pada lutut pemain 24 tahun tersebut.
Dilansir Don Balon, kegagalan Liverpool memboyong Fekir ke Anfield pun membuat Salah marah karena pemain internasional Mesir itu disebut sangat menginginkan kehadiran Fekir di timnya musim depan.

Salah kabarnya sudah mengirim ultimatum kepada kubu Liverpool untuk menunjukkan reaksinya. Bahkan kini pemain 25 tahun itu diyakini tengah mempertimbangkan tawaran dari Barcelona dan Real Madrid.

Penampilan imrpresif Salah bersama Liverpool sebelumnya memang membuat eks pemain AS Roma itu digosipkan menjadi incaran Barca dan Real.
Salah sendiri saat ini tengah berusaha keras memulihkan diri dari cedera bahu yang ia dapat dalam partai final Liga Champions kontra Real Madrid akhir Mei lalu.

Dengan pentas Piala Dunia 2018 digelar mulai pekan ini, pelatih Mesir, Hector Cuper mengaku khawatir Salah tak bisa sembuh tepat waktu sebelum laga perdana kontra Uruguay 15 Juni mendatang. (Sumber : Bola.net)
Previous
Next Post »